CP Qur’an Hadis Tsanawiyah (MTs) Kurikulum Merdeka pada Madrasah 2024

CP Qur'an Hadis Tsanawiyah Perdirjen Pendidikan Islam No. 3302 Tahun 2024

Loading

D. Elemen CP Mata Pelajaran Al-Qur’an Hadis Tsanawiyah

Elemen Al-Qur’an Hadis (CP Qur’an Hadis Tsanawiyah kurikulum merdeka) terdiri dari lima elemen kunci beserta cakupan/substansinya sebagai berikut:

ElemenDeskripsi
TajwidKemampuan membaca Al-Qur’an meliputi ketentuan membaca dan melafalkan ayat-ayat Al-Qur’an dengan baik dan benar.
Ilmu Al-Qur’anIlmu yang mengkaji tentang hal ihwal Al- Qur’an terkait dari aspek turunnya, transmisinya, lafaz dan maknanya, yang berhubungan dengan hukum serta lainnya.
Ilmu HadisIlmu yang mempelajari dasar dan kaidah untuk mengetahui hal ihwal tentang asbabul wurud, sanad, matan dan rawi hadis dari aspek diterima atau ditolaknya hadis.
Al-Qur’anKemampuan membaca, menerjemahkan, menghafal, memahami makna secara tekstual dan kontekstual, menganalisis ayat-ayat Al- Qur’an tentang tema-tema tertentu dalam kehidupan, dan menyajikannya secara lisan atau tertulis, serta membiasakan diri melaksanakan tilawah, tadabbur dan berusaha mengamalkannya dalam kehidupan sehari- hari.
HadisKemampuan menghafal, menerjemahkan, memahami makna secara tekstual dan kontekstual, menganalisis, dan menyajikannya secara lisan atau tertulis, hadis-hadis tentang tema-tema tertentu dalam kehidupan, dengan membiasakan diri mengamalkan kandungannya dalam kehidupan sehari-hari.