Elemen Bahasa Arab Madrasah Aliyah pada CP Kurikulum Merdeka 2024

Bahasa Arab Aliyah 2024 Capaian Pembelajaran Kurikulum Merdeka

Loading

KurikulumMerdeka. SK Dirjen Pendidikan Islam (Pendis) No. 3302 Tahun 2024 tentang Capaian Pembelajaran atau Elemen Bahasa Arab Madrasah Aliyah pada CP Kurikulum Merdeka 2024. SK ini menggantikan SK Pendis No. 3211 Tahun 2022.

Elemen CP Bahasa Arab Kurikulum Merdeka 2024

Mata pelajaran bahasa Arab kurikulum merdeka memiliki CP berdasarkan SK Pendis No. 3302 Tahun 2024. Capaian Pembelajaran Bahasa Arab memiliki 5 komponen yaitu rasional, tujuan, karakteristik, elemen, dan cp per fase.

Elemen CP Mata Pelajaran Bahasa Arab Kurikulum Merdeka

Adapun elemen dalam capaian pembelajaran mengintegrasikan komponen pembelajaran bahasa Arab di atas sebagai pemandu adalah kemahiran berbahasa berikut:

1. Menyimak – Berbicara

Menyimak adalah kemampuan memahami, mengidentifikasi, dan menginterpretasi fakta, ide pokok, urutan peristiwa, makna tersurat dan tersirat, nilai, fakta dan opini, solusi, manfaat, membaca tabel, membuat pertanyaan, dan menyimpulkan isi teks yang di perdengarkan.

Berbicara adalah kemampuan menyampaikan pesan singkat, mengajukan pertanyaan, mengomunikasikan informasi pada topik- topik tertentu, menyajikan pendapat dengan tepat, fasih, terampil, efisien dan efektif sesuai dengan budaya bahasa target.

2. Membaca – Memirsa

Membaca adalah kemampuan memahami, menginterpretasi dan menentukan fakta, ide pokok, urutan peristiwa, makna tersurat dan tersirat, nilai, fakta dan opini, solusi, manfaat, membaca tabel, membuat pertanyaan, dan menyimpulkan isi teks yang di baca.

Memirsa adalah kemampuan memperhatikan, memahami, menggunakan, merefleksi, menganalisis, mengevaluasi, dan mengapresiasi struktur, isi, asumsi, nilai, keyakinan, fungsi sosial teks visual dan teks multimodal sesuai tujuan dan
kepentingannya.

3. Menulis – Mempresentasikan

Menulis adalah kemampuan menuliskan kata dan ungkapan, menyampaikan pesan, mengomunikasikan fakta dan ide dalam kalimat dan paragraf dengan memperhatikan kerangka waktu, struktur gramatikal, dan budaya bahasa target.

Mempresentasikan adalah kemampuan mempresentasikan, mengkritisi dan mengevaluasi gagasan secara jelas dan efektif, baik secara individu maupun berkolaborasi, dengan menggunakan strategi dan gesture yang tepat.


Download Naskah : Elemen Bahasa Arab Madrasah Aliyah pada CP Kurikulum Merdeka 2024

Belajar Online: MadrasahYunandra.com